Produksi Ikan Tawar Purwakarta Penuhi Pasar Kota Besar di Tanah Air

Produksi Ikan Tawar Purwakarta Penuhi Pasar Kota Besar di Tanah Air

Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Purwakarta, menyebutkan ikan air tawar yang diproduksi dari Purwakarta telah memenuhi pasar di Jakarta dan sejumlah kota besar di Tanah Air.--karawangbekasi.disway.id

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Purwakarta, menyebutkan ikan air tawar yang diproduksi dari Purwakarta telah memenuhi pasar di Jakarta dan sejumlah kota besar di Tanah Air.

Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Purwakarta, Siti Ida Hamidah menuturkan bahwa sebaran perdagangan ikan air tawar produk Purwakarta telah menembus semua kota besar di Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Selain itu, ujar dia, ikan air tawar itu juga disuplai untuk memenuhi kebutuhan di wilayah Jakarta dan sejumlah daerah di pulau Sumatera.

"Kualitas ikan air tawar yang diproduksi dari Purwakarta dikenal cukup baik. Jadi tidak heran kalau berhasil menembus pasar di kota-kota besar," katanya.

BACA JUGA:Langkah Strategis Pemkab Purwakarta agar Semakin Banyak Komoditas Unggulan Pertanian Mendunia

Menurut dia, produksi ikan air tawar di Purwakarta dihasilkan dari keramba jaring apung, kolam air tenang dan kolam air deras.

Seperti pada tahun 2023, total produksi ikan air tawar mencapai 108,47 ribu ton.

Dari total produksi 108,47 ribu ton, kapasitas produksi terbesar ikan air tawar terbanyak dihasilkan dari kolam jaring apung Waduk Jatiluhur dan Waduk Cirata yang mencapai 106,15 ribu ton.

Sedangkan produksi dari kolam air tenang sebanyak 1.887,50 ton, dan kolam air deras yang mencapai 432,87 ton.

BACA JUGA:Seminar Bisnis Horizon University Indonesia, Gandeng Gojek Hingga MayBank Indonesia

Untuk jenis ikan yang dihasilkan di antaranya ikan nila, ikan mas, bawal, dan ikan patin, serta ada juga ikan gurame.

"Banyak pelaku usaha dan pedagang ikan, mulai dari yang besar hingga kecil banyak yang berburu ikan air tawar dari Purwakarta. Ini karena kualitas ikan kita dinilai sangat baik," kata Ida. (yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: