Meningkat dari Tahun Sebelumnya, Pengunjung Perpusda Karawang 2024 Tembus 10.625 Orang

Meningkat dari Tahun Sebelumnya, Pengunjung Perpusda Karawang 2024 Tembus 10.625 Orang

Sebanyak 10.625 Pengunjung Telah Menikmati Layanan Perpusda Karawang--karawangbekasi.disway.id

"Hal ini kami lakukan agar pengelolaan manajerial perpustakaan akan menjadi semakin lebih baik di setiap perpustakaan yang ada di Karawang," tuturnya.

Masyarakat Karawang juga dapat mengakses buku melalui aplikasi YOKCA Dijilid. Aplikasi ini menyediakan berbagai buku yang dapat membantu masyarakat untuk menambah ilmu pengetahuan.

"Aplikasinya bisa di-download di Play Store, tinggal install dan isi biodata saja. Kami terus berinovasi untuk memudahkan masyarakat agar dengan mudah mengakses buku," terangnya.

Peningkatan jumlah pengunjung Perpusda Karawang di tahun 2024 menunjukkan kesadaran masyarakat Karawang terhadap pentingnya literasi. 

Hal ini merupakan bukti bahwa Perpusda Karawang telah berhasil menjalankan program-programnya dengan baik dan mampu menarik minat masyarakat untuk berkunjung dan memanfaatkan layanan yang tersedia.

Perpusda Karawang tidak akan berhenti di sini. Mereka akan terus berinovasi dan mengembangkan program-program baru untuk meningkatkan kualitas layanan dan menjangkau lebih banyak masyarakat.

BACA JUGA:Borong Tiga Trofi Juara, SDN Palumbonsari I Dominasi Festival Lomba Literasi Siswa

BACA JUGA:Wadahi Minat Generasi Muda terhadap Sepak Bola, Akademi Putra Cimahi Dilaunching 22 Desember

"Kami harap Perpusda Karawang dapat terus menjadi pusat pengetahuan dan sumber inspirasi bagi masyarakat Karawang," tutupnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: