Kepala BKD Jabar Tewas Kecelakaan di Tol Cipali, Dimakamkan di Kuningan

Kepala BKD Jabar Tewas Kecelakaan di Tol Cipali, Dimakamkan di Kuningan

--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama keluarga besar Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar berduka atas berpulangnya Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jabar Yerry Yanuar, yang meninggal dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Tol Cipali, Jumat (25/11/2022) pukul 13.30 WIB.

Diketahui sebelumnya Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jawa Barat, Yerry Yanuar meninggal dunia dalam kecelakaan yang terjadi KM 119.600 (lajur B arah Cikopo) Tol Cipali. Peristiwa terjadi pukul 13.30 WIB. Jumat (25/11/2022).

"Atas nama pribadi atas nama Pemda Provinsi Jabar dan seluruh staf ASN kami menghaturkan rasa duka cita teramat mendalam. Kami mendoakan betul agar almarhum diterima iman Islamnya kita doakan dilapangkan kuburnya," ujar Ridwan Kamil usai ikut mensalatkan jenazah.

BACA JUGA:Peparda VI Jabar, Cabor Atletik Tuan Rumah Sabet 12 Medali Emas

Adapun jenazah Almarhum Yerry Yanuar akan dimakamkan di Kabupaten Kuningan pada Sabtu (26/11/2022). 

Untuk menghormati jasa dan keteladanan Yerry Yanuar sebagai Kepala BKD Jabar dengan segudang torehan prestastinya,  Gubernur Ridwan Kamil merencanakan akan memberi nama Gedung BKD di Jalan Ternate dengan nama Yerry Yanuar.

BACA JUGA:Sorot Pelayanan, Masyarakat Harus Tunggu Lurah Jatikarya Berjam-jam Hanya untuk urus Tandatangan

Penamaan nama Gedung Yerry Yanuar, kata Gubernur, akan ditindaklanjuti oleh Sekda Jabar Setiawan Wangsaatmaja. 

"Oleh karena itu, bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai pahlawan. Kita namai Gedung BKD dengan nama Gedung Yerry Yanuar agar para ASN di masa depan bisa belajar di zaman beliau," sebutnya. 

BACA JUGA: Program Jabar Masagi Akan Direplikasi secara Nasional

Dengan begitu, semua keteladanan beliau bisa diikuti oleh seluruh ASN Jabar. Karena setelah meninggal dunia ilmu seseorang tidak akan putus dan akan terus mengalir. 

"Mudah-mudahan keteladanan beliau diikuti semua. Karena semua urusan dunia terputus setelah meninggal, kecuali ilmu terus mengalir dan amal jariyah," pungkas Ridwan Kamil. 

Sebelumnya Kanit Laka Lantas Satlantas Polres Subang Ipda Endang Sudrajat, menyampaikan bahwa kecelakaan di Km 119.600 B Tol Cipali melibatkan dua kendaraan.

Ketika kejadian Unit Laka Lantas Polres Subang bersama Sat PJR Tol Cipali, tengah melakukan olah TKP. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: