Memalukan, Setengah PJU Gelap Gulita Setelah Diresmikan Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan

Memalukan, Setengah PJU Gelap Gulita Setelah Diresmikan Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan

--

KABUPATEN BEKASI - Proyek penerangan jalan umum (PJU) di Desa Muara Bakti dan Buni Bakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, diduga asal-asalan.

Betapa tidak, proyek CSR PT Cikarang Listerindo Tbk yang diresmikan langsung Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan pada 14 Juli 2023 silam banyak yang mati.

Informasi yang dihimpun media ini, hampir setengah dari 99 titik lampu PJU gelap gulita setelah diserahterimakan ke Dinas Perhubungan setempat. Satu di antaranya, area depan Plant PT. Cikarang Listrindo tbk.

BACA JUGA:Tri Adhianto Sosialisasi Wawasan Kebangsaan di SMK KBM

Hal itu pun membuat, Taufik, warga setempat pun kesal dengan kerja pejabat Kabupaten Bekasi yang terkesan asal-asalan.

"Apalagi ini baru diserahterimakan belum sebulan sudah ada 40 titik PJU yang mati. Kan aneh saja, sudah peresmian malah lampunya mati," ujar Taufik pada Rabu, 2 Agustus 2023.

Artinya, sambung dia, pemasangan lampu PJU ini harusnya disertai pemeliharaan. “Jadi kami minta Pemkab Bekasi agar pemberian CSR dari perusahaan itu ada tanggung jawab yang profesional," tukasnya.

BACA JUGA:Anak Anggota DPRD Karawang Telantarkan Keluarga, Nih Istrinya Lapor PPA Polres

Senada diutarakan warga lainya, Guntur. Kata dia, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan jangan hanya datang peresmian lalu dibiarkan tanpa pengawasan dan evaluasi. 

Dia juga menyarankan agar pejabat Dishub Kabupaten Bekasi ditindak agar bisa bekerja sepenuh jati. Sehingga ada perbaikan lampu PJU yang tidak menyala tersebut.

“Itu penting agar bisa menghindari adanya rawan kejahatan dijalan CBL Muara Bakti dan Buni Bakti ini. Karena jalan ini sering terjadi kecelakaan dan begal,” terang Guntur.

Diberitakan sebelumnya, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan puji aksi sosial PT Cikarang Listerindo Tbk untuk pemasangan 99 titik lampu PJU.

"Harapanya kedepan bisa lebih besar lagi CSR untuk warga Bekasi dan sekitarnya," imbuh dia di Aula Kantor Desa Muara Bakti, belum lama ini.

BACA JUGA:Membuat Perempuan Tertarik Dengan Mudah, Perlu Latihan dan Pengetahuan Dasar Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: