1000 Warga Miskin di Cibarusah Dapat Subsidi Gratis Pemasangan PDAM

1000 Warga Miskin di Cibarusah Dapat Subsidi Gratis Pemasangan PDAM

Camat Kecamatan Cibarusah, Rusdi Azis--

KARAWANGBEKASI. DISWAY.ID - 1000 warga miskin dari tiga desa di Wilayah Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi mendapatkan subsidi gratis pemasangan PDAM. Hal itu dilakukan dalam rangka penanganan kekeringan jangka panjang. 

Camat Kecamatan Cibarusah, Rusdi Azis mengatakan, 1000 warga miskin yang mendapatkan subsidi gratis pemasangan PDAM ini terbagi untuk tiga Desa, yakni di Desa Sirnajati 330, di Desa Ridogalih 330 dan di Desa Ridogalih 340.

" Data itu sudah saya sampaikan langsung ke PDAM pusat, tinggal menunggu proses pemasangannya saja, " kata Rusdi, selasa (12/9).

Meski begitu ia tidak bisa menjabarkan secara detail tentang kriteria warga miskin yang mendapatkan subsidi gratis pemasangan PDAM ini. 

" Artinya saya hanya menyampaikan kepada desa soal adanya subsidi pemasangan PDAM adapun soal kriteria penerima subsidi ini adalah kewenangan desa. Saya pikir kriterianya seperti apa desa pasti paham," terangnya.  

Ia menegaskan, subsidi yang diberikan oleh PDAM ini hanya berlaku pada pemasangan pertamanya saja setelah itu untuk biaya bulannya dikenakan pembayaran.

" Gratis ini untuk pemasangannya saja, kalau biaya perbulannya tetap dibayar pemasang sesuai dengan penggunaannya," bilangnya.

Ia mengatakan pembangunan pemasangan pipa PDAM ini akan direalisasikan tahun ini juga. Namun pemasangan itu bertahap tidak bisa langsung 1000.

" Kalau pemikiran saya pemasangan itu kan berdasarkan titik-titik yang sudah di tentukan, kemungkinan bertahap. Tapi yang lebih tahunya pihak PDAM," ujarnya.

Camat menambahkan, berdasarkan data yang diterimanya musibah kekeringan di cibarusah melebar, ke desa cibarusah kota, cibarusah jaya dan desa sindang mulya tapi tidak se ekstrim kekeringan di desa ridogalih, ridomanah dan sirnajati. (mil)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: