Dani Hadiri Sertijab BPK Jabar, Penggunaan Dana Desa Diwasi dan Diaudit, Jangan Seenaknya Ya!

Dani Hadiri Sertijab BPK Jabar, Penggunaan Dana Desa Diwasi dan Diaudit, Jangan Seenaknya Ya!

--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID -  Penggunaan dana desa terus mendapatkan pengawasan ketat dan berlapis dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) hingga Satgas Dana Desa.

Audit bukan untuk mencari kesalahan tapi sebagai pengawasan pengelolaan dana desa bisa tepat sasaran. Itu pun tengah dijalankan BPK Perwakilan  Jabar di Kabupaten Bekasi. 

Seperti diutarakan Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan yang mengaku pihaknya sedang menyusun kerjasama dengan BPK Perwakilan Jabar agar pemanfaatan dana desa dan aset-aset desa  berjalan optimal serta tak bermasalah.

Kata Dani, dari hasil audit yang diberikan pada masa kepemimpinan Kepala BPK Jabar Paula Henry Simatupang dan rekomendasi yang sudah ditindaklanjuti Pemkab Bekasi bisa dilanjutkan dengan Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Jabar yang baru, Sudarminto Eko Putra sesuai instruksi.

“Jadi memang saat ini kami dengan Pak Paul sedang menyusun kerja sama dana desa dan aset-aset, sesuai arahan beliau hal itu bisa dilanjutkan dengan Kepala BPK yang baru,” jelas dia saat menghadiri Serah Terima Jabatan BPK RI Perwakilan Provinsi Jabar.

Selain APBD Kabupaten Bekasi, sambung Dani, dirinya berkomitmen Anggaran Dana Desa juga akan benar-benar dijalankan secara optimal untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Kami berkomitmen menjalin sinergitas yang baik sehingga apa yang sedang diupayakan berjalan lancar, seperti komitmen kami tentang APBD Kabupaten dan Desa,” tegas Kepala BPBD Jabar ini.

Sekedar diketahui bahwa Jabatan Kepala BPK RI Perwakilan Jabar beralih dari Paula Henry Simatupang kepada Sudarminto Eko Putra. 

Serah terima jabatan ini disaksikan langsung oleh Pj. Gubernur Jabar Bey Machmudin, Kepala Daerah dan Pimpinan DPRD Kabupaten/Kota se-Jabar, dan para pimpinan instansi vertikal di Auditorium Lt. 5 Kantor BPK RI Perwakilan Jabar, Bandung, pada Jumat 10 Nobember 2023.

Menurut Dani,nBPK secara terstruktur dan sistematis telah melakukan promosi, rotasi dan mutasi, sekaligus membangun budaya BPK yang berlandaskan nilai-nilai independensi. 

“Serah terima jabatan menjadi suatu hal yang biasa terjadi dalam proses rotasi dan mutasi, sehingga selalu menjadi penyegaran serta membangun lebih baik budaya BPK,” ujar dia. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: