Dukung Kolaborasi UMKM, Wamendag Jerry Resmikan Pabrik Cikarang Baru Trade Center di Kota Jababeka

Dukung Kolaborasi UMKM, Wamendag Jerry Resmikan Pabrik Cikarang Baru Trade Center di Kota Jababeka

Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Republik Indonesia, Jerry Sambuaga, meresmikan Factory Outlets Cikarang Trade Center.--

Sementara itu, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan mengaku optimis akan manfaat dari Factory Outlets Cikarang Trade Center. Menurutnya, event expo ini efektif dalam mengenalkan produk dari pelaku usaha binaan UMKM dari dinas-dinas Pemkab Bekasi dan perusahaan di Kawasan Industri Jababeka kepada masyarakat yang berada di Kabupaten Bekasi. Sehingga mengetahui produk apa saja produk atau jasa dihasilkan di Kabupaten Bekasi.

“Kenapa (Factory Outlets Cikarang Trade Center) perlu dilaksanakan, menurut pakar negara maju itu dilihat dari bagaimana masyarakatnya berproduksi. Industri di Kabupaten Bekasi telah menjadi pusat industri nasional. Selain itu pertaniannya juga ada, jadi kita sudah kuat fondasinya. Tapi kita ingin (Kabupaten Bekasi)tidak hanya kuat di industrinya, tapi juga perdagangan. Dan kita belum punya pusat perdagangan. Inilah embrio untuk jadi pusat perdagangan. Kita akan terus kembangkan, di mana rencananya akan digelar satu tahun sekali,” urai Dani Ramdan.

Tak lupa, Dani Ramdan mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak, yaitu PT Jababeka Tbk, President University, APJI (Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia), Wanita Bekasi Keren, yang terlibat aktif menyukseskan event ini.

BACA JUGA:Gaduh! Sejumlah Petugas KPPS di Kabupaten Bekasi Tak Diberikan Uang Saku Usai Dilantik

Dani Ramdan berharap pihaknya bisa terus bekerja sama untuk menghadirkan Factory Outlets Cikarang Trade Center lebih meriah di tahun mendatang, yaitu mengajak pelaku usaha dan vendor yang lebih besar. Sehingga dampaknya lebih siginifikan ke masyarakat.

Jababeka dukung Factory Outlets Cikarang Trade Center

Hal senada juga disampaikan oleh founder dan chairman PT Jababeka Tbk Setyono Djuandi Darmono. Ia mengatakan, Factory Outlets Cikarang Trade Center hadir sebagai sarana yang tepat untuk mengenalkan dan mempromosikan barang, termasuk pabrik-pabrik di Kawasan Industri Jababeka.

Karena – dengan booth yang didapatkan secara gratis dan rangkaian acara yang telah dibuat menarik, event expo Factory Outlets Cikarang Trade Center bisa mempertemukan pembeli dan konsumen yang bisa meningkatkan ekonomi Kabupaten Bekasi. 

"Saya pikir ini langkah maju bagaimana semua pihak bersatu di satu acara menampilkan pelaku usaha di Kabupaten Bekasi dan bisa mengenalkan produk unggulan mereka ke masyarakat. Karenanya, kami mendukung Factory Outlets Cikarang Trade Center, dan siap berpartisipasi di tahun depan," ujar Setyono Djuandi Darmono.

BACA JUGA:Ikki Phoenix: Bronze Saint Abadi di Serial Manga Saint Seiya, Walau Sudah Jadi Abu, Pasti Hidup Lagi!

Lebih lanjut, Setyono Djuandi Darmono menyampaikan bahwa PT Jababeka Tbk bersama anak usaha unitnya ikut berpartisipasi dengan menyiapkan promo khusus, yaitu  Jababeka Residence, Jababeka Industrial Estate, KEK Tanjung Lesung, dan KEK Morotai. Contohnya, Jababeka Residence yang memberikan hadiah logam mulia sampai dengan 100 gram tanpa diundi bagi konsumen yang membeli ruko.

Adapun hadir dalam pembukaan Factory Outlets Cikarang Trade Center dihadiri Hyanto Wihadhi salah satu Direktur PT Jababeka Tbk, Rektor President University Prof Chairy, dan  Ketua Yayasan Pendidikan Presiden Prof Budi Susilo Soepandji, pejabat tinggi Pemkab Bekasi, dan 23 camat Pemerintah Kabupaten Bekasi. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: