Badan Legislator Mahasiswa Fakultas Hukum Unsika Gelar Legislatif School Bersama Tokoh Politisi

Badan Legislator Mahasiswa Fakultas Hukum Unsika Gelar Legislatif School Bersama Tokoh Politisi

Badan Legislatif Mahasiswa (BLM) Fakultas Hukum Universitas Singaperbangsa (Unsika) Karawang menggelar Legislatif School bersama tokoh politisi di Swiss-Bellin Hotel Karawang pada Sabtu, 13 Juli 2024.--karawangbekasi.disway.id

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Badan Legislatif Mahasiswa (BLM) Fakultas Hukum Universitas Singaperbangsa (Unsika) Karawang menggelar Legislatif School bersama tokoh politisi di Swiss-Bellin Hotel Karawang pada Sabtu, 13 Juli 2024.

Kegiatan Legislatif School tersebut memiliki tema "Pemberdayaan Legislator Muda Untuk Mewujudkan Legislasi Yang Progresif dan Responsif".

Ketua BLM Fakultas Hukum Unsika Faris Budi menyampaikan, penyelenggaraan Legislatif School tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman dan wawasan kepada mahasiswa mengenai kewenangan, tugas dan fungsi legislatif.

“Sehingga ke depan legislatif mahasiswa mampu memberikan kontribusi yang lebih baik dalam sistem pemerintahan kampus, terutama di Fakultas Hukum," tutur Faris, kepada karawangbekasi.disway.id, Sabtu,13 Juli 2024.

BACA JUGA:Badan Legislator Mahasiswa Fakultas Hukum Unsika Gelar Legislatif School Bersama Tokoh Politisi

Faris mengatakan, dengan ilmu yang telah didapatkan, diharapkan dapat memicu mahasiswa untuk menjadi seorang legislator di ranah yang lebih besar serta mampu menghasilkan produk-produk hukum legislasi yang selalu responsif sesuai permasalahan yang terjadi di masyarakat. 

"Jadi hari ini mahasiswa menjadi legislator di kampus, ya bisa kemungkinan kedepannya ketika kita tamat kuliah akan menjadi legislator termuda dan berkiprah di dunia legislatif," ungkap Faris.

Ia menjelaskan, mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa memiliki peran yang sangat penting dalam pengabdian kepada masyarakat sebagai wujud pengimplikasian Tri Dharma Perguruan Tinggi.

"Pengabdian kepada masyarakat itu bisa dilakukan dengan praktek pengamalan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni budaya yang dipelajari mahasiswa dalam bangku perkuliahan yang ditujukan langsung pada masyarakat secara kelembagaan dan tersusun melalui metodologi ilmiah," papar Faris.

BACA JUGA:Nonton Naze Boku no Sekai wo Daremo Oboeteinai no ka? Episode 1 Sub Indo

Dalam menghadapi perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 nanti, Faris berharap bisa memiliki pemimpin yang responsif terhadap permasalahan yang terjadi di masyarakat.

"Kami ingin punya pemimpin yang memiliki wawasan terkait permasalahan atau persoalan di masyarakat, serta bisa cepat tanggap dan responsif," jelas Faris.

Sementara itu, Anggota DPRD Provinsi Jabar Gina Fadlia Swara yang menjadi narasumber dalam kegiatan itu, memaparkan, penyelenggaraan Legislatif School menjadi langkah awal bagi mahasiswa untuk bisa membangun potensi dalam dunia legislatif.

"Saya rasa ilmu yang didapatkan ini sangat diperlukan untuk melangkah kejenjang yang berikutnya. Semoga kedepan, para mahasiswa bisa menjadi seorang legislator yang progresif dan responsif," ucap Gina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: