Forsil Cikarang Launching Kampung Moderasi Lintas Agama di Lippo Cikarang

Forsil Cikarang Launching Kampung Moderasi Lintas Agama di Lippo Cikarang

Pemerintah Kecamatan Cikarang Selatan Launching Kampung Moderasi Beragama di Perumahan Beverly Lippo Cikarang, Cibatu, Cikarang Selatan, Rabu (7/8). -Cikarang Ekspres-karawangbekasi.disway.id

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Pemerintah Kecamatan Cikarang Selatan Launching Kampung Moderasi Beragama di Perumahan Beverly Lippo Cikarang, Cibatu, Cikarang Selatan, Rabu (7/8). Launching ini diinisiasi oleh Forum Silaturahim Warga Muslim Lippo (Forsil) Cikarang.

Camat Kecamatan Cikarang Selatan, Muhammad Said mengatakan, keberadaan Kampung Moderasi ini sangat penting supaya ada wadah yang menaungi dan menjadi tempat berinteraksi, berdiskusi dan mencari solusi-solusi permasalahan antar umat beragama apabila terjadi di wilayah Cikarang Selatan.

" Ini adalah bentuk komitmen dan kebersamaan kita dalam kerukunan umat beragama lintas suku, lintas etnis diwilayah cikarang selatan dan alhamdulilah selama ini berjalan dengan baik dan lancar," kata Said kepada Cikarang Ekspres, Rabu (7/8).

Ia juga mengapresiasi setinggi-tingginya Kementerian Agama bersama dengan Pemerintah Kecamatan, Desa, RT/RW dan Forsil yang sudah bekerja keras dan  mempersiapkan segala sesuatunya untuk acara Launching Kampung Moderasi di wilayah kecamatan cikarang selatan.

BACA JUGA:Kota Cilegon Puji PKBM Assolahiyah Karawang

BACA JUGA:Video Viral Polisi Nilang Pengemudi Truk di Kawasan Cikarang Ternyata Hoax

Ketua Forsil Cikarang, Ade Aan Wirama mengaku kegaitan launching Kampung Moderasi ini merupakan yang paling bagus diantara kegiatan-kegiatan yang sudah dilakukan oleh Forsil Cikarang.

" Ini acara yang paling bagus yang pernah kita laksanakan di Lippo Cikarang karena baru kali ini kita bisa mengumpulkan berbagai Tokoh Agama dari Agama-agama lain termasuk muslim," ucapnya.

Ade menyebut, keberadaan Kampung Moderasi lintas agama ini didukung penuh oleh Lippo Cikarang. Disamping itu lokasi Kampung Moderasi ini sangat strategis karena bersebelahan dengan gereja yang akan dibangun nantinya.

" Lippo sangat mendukung ya, karena selama ini Lippo juga mendukung untuk kegiatan beribadah bahkan tempat beribadah juga disini dipermudah tidak ada yang di persulit dan saya rasa manajemen Lippo yang saat ini sudah sangat tepat dalam memenuhi aspirasi warga dalam beribadah,' terangnya.

BACA JUGA:Kader PKB Karawang Laporkan Lukman Edy, Dinilai Lakukan Ujaran Kebencian Terhadap Gus Muhaimin

BACA JUGA:Kode Redeem FF Hari Ini 7 Agustus 2024, Dapatkan Diamond Eksklusif, Buruan!

Ia mengaku, sebelumnya Forsil Cikarang sudah melakukan banyak kegiatan bersama antar umat beragama hanya saja kegiatan kali ini di formukan dengan Kampung Moderasi dan pembentukan Forum Umat se Lippo Cikarang.

" Harapannya adalah kegaitan berikutnya akan menjadi lebih tepat dan lebih ramai lagi dari yang sebelumnya," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: