Punya Dede Yusuf-Cellica, Ketum Demokrat AHY Ternyata Masih Tunggu Hasil Survei

Punya Dede Yusuf-Cellica, Ketum Demokrat AHY Ternyata Masih Tunggu Hasil Survei

--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Partai Demokrat masih malu-malu mengumumkan calon gubernur Jawa Barat yang bakal diusung pada Pilkada 2024 mendatang.

Padahal, dua nama beken yang kerap disebut-sebut punya popularitas dan elektabilitas tinggi di survei adalah Anggota DPR RI Dede Yusuf dan mantan Bupati Karawang Cellica Nurachadiana.

Berbeda dengan Jawa Timur, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) secara lisan memberikan dukungan kepada Khofifah Indar Parawansa untuk melanjutkan periode keduanya sebagai Gubernur Jatim.

Seperti diutarakan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat safari politik ke Kabupaten Karawang pada Senin, 11 Desember 2023.

Kata dia, pihaknya belum menentukan siapa nama yang bakal diusung pada Pilgub Jabar 2024 nanti. Karena menurut dia, partainya masih melakukan survei.

"Jadi untuk menuju rekomemdasi atau pilihan pengusung masih melalui proses," tegas dia usai kegiatan silaturahmi bersama masyarakat Karawang di Lapangan Bahpung, Desa Sukaluyu, Kecamatan Telukjambe Timur.

AHY menegaskan bahwa pihaknya masih fokus Pilpres dan Pileg 2024.

"Tentunya kita juga tak menyampingkan Pilkada. Kami masih melakukan penilaian. Selama lima tahun ini daerah mana yang potensial, dimana kita punya kader-kader terbaik sebagai kandidat atau mana yang bisa bekoalisi untuk mengusug figur-figur terbaik," jelas dia. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: